RASIO KEUANGAN



Mulai lagi ah... nulis.. kali ini saya akan sharing menganai analisis keuangan, yang dirangkum dari berbagai sumber. Sering kali rasio keuangan dijadikan analisisis kinerja keuangan di dalam suatu perusahaan. Untuk hal itu tentunya kita harus mengetahui terlebih dahulu apa itu rasio keuangan. Dari berbagai sumber dan para ahli rasio dapat dipahami sebagai suatu hasil yang diperoleh antara satu jumlah dengan jumlah yang lainnya. Adapun menurut Joel dalam Irham (2011) mengatakan bahwa rasio merupakan suatu hubungan antara satu jumlah yang satu dengan jumlah yang lainnya. Sedangkan Agnes Sawir masih dalam Irham (2011) menambahkan perbandingan tersebut dapat memberikan suatu gambaran relatif tentang kondisi keuangan dan prestasi suatu perusahaan.
Jadi dengan kata lain secara sederhana rasio (ratio) disebut sebagai suatu perbandingan jumlah. Rasio keuangan ini sangatlah penting dan berguna dalam melakukan analisa terhadap suatu kondisi keuangan perusahaan. Bagi seorang investor jangka pendek dan menengah yang pada umumnya lebih banyak tertarik kepada kondisi keuangan jangka pendek dan kemampuan perusahaan untuk membayar dividen yang memadai. Informasi perusahaan tersebut dapat diketahui dengan cara yang lebih sederhana yaitu dengan menghitung rasio-rasio keuangan yang sesuai dengan keinginan. Adapun dalam jangka panjang rasio keuangan ini dapat dipakai serta dijadikan sebagai suatu acuan dalam menganalisa suatu kondisi kinerja perusahaan.
Dalam analisis rasio keuangan dimulai dengan laporan keuangan dasar yaitu dari neraca (balancesheet) perhitungan rugi laba (income statment) serta arus kas (cash flow statment). Di dalam perhitungan rasio keuangan akan menjadi lebih jelas apabila dihubungkan antara lain dengan menggunakan pola historis suatu perusahaan tersebut, yang perhitungannya dapat dilihat dari sejumlah tahun untuk menentukan apakah perusahaan membaik atau memburuk, atau melakukan suatu perbandingan dengan perusahaan lain dalam industri yang sama.
Menurut Harahap dalam Irham (2011) Analisis rasio keuangan ini mempunyai keunggulan antara lain

  1.  Rasio merupakan angka - angka atau ikhtisar secara statistik yang mudah dibaca dan ditafsirkan 
  2. Pengganti yang lebih sederhana dari informasi yang disajikan dalam laporan keuangan 
  3. Dapat mengetahui posisi perusahaan di industri yang sama 
  4. Dapat dijadikan model pengambilan keputusan dan model prediksi (Z-Score) 
  5. Dapat menstandarisasi ukuran suatu perusahaan 
  6. Mempermudah dalam membandingkan perusahaan dengan perusahaan lain atau melihat suatu perkembangan perusahaan secara periodik atau time series. 
  7. Mempermudah melihat tren perusahaan serta melakukan prediksi dimasa yang akan datang.

Sedangkan kelemahannya yaitu :

  1. Penggunaan rasio keuangan akan memberikan pengukuran yang relatif yang dalam hal ini rasio keuangan bukan merupakan kriteria yang mutlak terhadap kondisi suatu perusahaan. 
  2. Analisis rasio keuangan hanya dijadikan sebagai peringatan awal bukan merupakan kesimpulan akhir. 
  3. Setiap data yang diperoleh merupakan laporan keuangan perusahaan. Dimana sangat dimungkinkan angka - angka tersebut tidak memiliki tingkat keakuratan yang tinggi. 
  4. Pengukuran dalam rasio keuangan ini banyak yang bersifat artificial atau dengan kata lain perhitungan rasio keuangan tersebut dilakukan oleh manusia dan setiap individu tersebut memiliki pandangan yang berbeda - beda dalam menempatkan suatu ukuran terutama justifikasi yang digunakan dalam perhitungan rasio keuangan tersebut. Dimana ada kalanya hasil perhitungan rasio keuangan tersebut kurang mampu atau tidak mampu sama sekali secara maksimal dalam menjawab masalah – masalah yang dianalisis. 
Sekian dulu yang dapat saya sharing kan buat semua, semoga bermanfaat.

Popular posts from this blog

CARA MUDAH UJI VALIDITAS INSTRUMEN DALAM MS. EXCEL

Hitung Rtabel dengan Microsoft Excel

LANDASAN KERJA DAN KARAKTERISTIK STATISTIK